
Setelah sibuk dengan kegiatan solo para anggotanya, T-ara akhirnya kembali dengan singel Sugar Free. Singel itu nggak cuma sukses di Korea Selatan, tapi juga di negara Asia lainnya. Terbukti ketika ribuan penggemar hadir pada fan meeting mereka di Vietnam tanggal 10 Januari 2015 lalu pun menyambut kedatangan mereka di bandara.
Grup beranggotakan Boram, Qri, Soyeon, Eunjung, Hyomin dan Jiyeon itu tiba di bandara Ho Chi Minh dan disambut oleh 2.000 Queens (sebutan untuk penggemar T-ara). Dengan banyaknya penggemar, keadaan di bandara pun sempat nggak terkendali. Grup yang nge-top lewat lagu Lovey-Dovey itu kesulitan naik ke mobil van mereka. Dan yang paling disayangkan terjadi pada Jiyeon. Seorang penggemar terlihat menarik rambutnya dan bikin penyanyi lagu 1min 1 sec itu kaget serta berteriak kesakitan.
Beruntung, insiden tersebut nggak berubah menjadi rusuh dan para anggota T-ara pun naik ke mobil mereka dengan tenang. Penggemar juga melihat peristiwa tersebut terjadi secara nggak sengaja, mengingat semua penggemar berdesak-desakkan untuk melihat grup yang debut tahun 2009 itu. “Queens, fanmeeting hari ini menyenangkan banget buatku! Terima kasih banyak sudah memberi dukungan besar untuk kami. Dan soal kejadian di bandara, aku baik-baik saja. Mari kita lebih berhati-hati lagi! Besok di bandara, yuk lebih rapi lagi,” ungkapnya lewat akun Instagram pribadinya. Putriyantini – Foto: Dok. Dispatch
Baca juga
Yura Yunita Ajak Teman-Teman Disabilitas Merakit Mimpi Lewat “Merakit Ruang Kolaborasi”
Yura Yunita Ajak Teman-Teman Disabilitas Merakit Mimpi Lewat “Merakit Ruang Kolaborasi”
Highlights dan Pemenang E! People’s Choice Awards 2019
Highlights dan Pemenang E! People’s Choice Awards 2019
Bella Hadid dan The Weeknd Resmi Balikan Lagi?
Bella Hadid dan The Weeknd Resmi Balikan Lagi?

Yura Yunita Ajak Teman-Teman Disabilitas Merakit Mimpi Lewat “Merakit Ruang Kolaborasi”
Yura Yunita Ajak Teman-Teman Disabilitas Merakit Mimpi Lewat “Merakit Ruang Kolaborasi”

Highlights dan Pemenang E! People’s Choice Awards 2019
Highlights dan Pemenang E! People’s Choice Awards 2019

Bella Hadid dan The Weeknd Resmi Balikan Lagi?
Bella Hadid dan The Weeknd Resmi Balikan Lagi?